Slider

Presiden BEM Sayangkan Ketidakhadiran SEMA dalam Pemilihan Ketua KPM

Pemilihan Ketua Komisi Pemilihan Mahasiswa (KPM) yang dilaksanakan kemarin Kamis, 23 Maret 2017 meninggalkan catatan kurang baik bagi Senat Mahasiswa Institut Pesantren Mathali’ul Falah. Sangat disayangkan, Senat Mahasiswa (SEMA) yang seharusnya datang untuk mengikuti prosesi pemilihan nyatanya tidak datang, bahkan tidak ada perwakilan sama sekali dari anggota Senat Mahasiswa pada pertemuan kedua kemarin. Padahal ini menjadi bagian dari proses transisi kepemimpinan dan regenerasi yang menjadi tanggungjawab bersama.
Presiden BEM IPMAFA, Ahmad Nuruddin mengatakan ketidakhadiran SEMA dalam prosesi ini sama halnya dengan mencederai semangat budaya organisasi yang dibangun bersama sejak awal periode.
“Ini menjadi atraksi kurang baik yang diperagakan oleh salah satu Lembaga Kemahasiswaan (di IPMAFA). Padahal ini (semangat berorganisasi) sudah kita bangun sejak pertama kali awal periode dulu, lagipula (pemilihan Ketua KPM) ini menjadi bagian dari proses regenerasi dalam organisasi di IPMAFA untuk menyiapkan pesta demokrasi selanjutnya.” Kata Presiden BEM IPMAFA.                                               

      Meskipun demikian ketidakhadiran SEMA tidak menjadi penghalang untuk berjalannya prosesi pemilihan Ketua KPM kemarin. Hal ini dibuktikan dari antusiasme perwakilan mahasiswa yang hadir untuk memilih Ketua Komisi Pemilihan Mahasiswa 2017.

0

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Health

both, mystorymag

DON'T MISS

Nature, Health, Fitness
© all rights reserved
made with by templateszoo