Slider

Peraih Bidikmisi Ipmafa Torehkan Prestasi dalam Ajang Bergengsi



Berita Ipmafa - Kudus, Festival Bahasa Tingkat SLTA/Sederajat, Tingkat Perguruan Tinggi/Sederajat yang diselenggarakan Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kudus beberapa waktu lalu menjadi kesempatan mahasiswa Institut Pesantren Mathali’ul Falah (Ipmafa) Pati menorehkan prestasi bergengsi.

Dalam ajang tahunan bertema Kritis, Kreatif dan Inovatif dalam Mengekspresikan Bahasa Internasional tersebut, satu dari 3 mahasiswa baru yang mewakili Ipmafa Nadila Latifatun Ni'mah berhasil meraih juara 3 dari cabang Musabaqah qiroatul kutub (MQK).

Mahasiswa penerima Bidikmisi dari Prodi PBA yang masih semester muda ini tak ragu untuk menantang diri keluar mencari pengalaman baru, tak hanya menggapai prestasi, namun juga membangun relasi.


"Ä°kut lomba itu sesuatu yang menantang, kita di tuntut untuk keluar dari zona nyaman rebahan. Awalnya saya tidak mau ikut, apalagi saya masih Maba (mahasiswa baru-red), takut kalau nanti malah bikin malu Ipmafa, tapi kata pak Ali (Wk. Rektor II Ipmafa Dr. Ali Subhan-red) tujuan utama ikut lomba itu cari pengalaman dari luar, belajar di kampus aja itu tidak cukup, kita musti punya banyak relasi di luar sana, salah satu cara membangun relasi, ya ikut lomba,”tutur Nadila.

Skor yang diperoleh Nadila hanya terpaut satu poin saja dari peraih juara 2. Hal tersebut membuat Nadila semakin bersemangat.

"Meski cuma dapet peringkat 3 tapi nilainya ndak jauh-jauh amat dari peringkat 1 dan 2, kami cuma selisih 1 poin, tapi gapapa, sebagai pemula bagi saya itu sudah Alhamdulillah dan harus ditingkatkan,"pungkasnya. (Umi Latifah/Redaksi)
0

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Health

both, mystorymag

DON'T MISS

Nature, Health, Fitness
© all rights reserved
made with by templateszoo